APAKAH VISI DAN MISI ITU…..?! 13.21


VISI DAN MISI....?!
 Visi dan misi adalah kata yang sudah tak asing lagi di telingan kita semua. Apa visi dan misi anda….? Bagi anda yang belum memahami benar visi dan misi, semoga artikel ini sangatlah berguna sebagai inspirasi anda.
Visi……??
Visi adalah mimpi seseorang yang didasarkan kepada kehidupan nyata yang dilihatnya. Ini adalah definisi yang paling sederhana dan mudah dimengerti. Dapat disimpulkan bahwa visi merupakan campuran atau perpaduan antara mimpi dengan kenyataan. Jika hanya ada mimpi saja atau kenyataan saja itu tidak dapat disebut visi. Visi merupakan gambaran mengenai tujuan dan cita-cita di masa depan biasanya dalan jangka panjang, visi tidaklah menerangkan secara spesifik mengenai cara-cara yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut. Karena cara dalam mencapai tujuan-tujuan tersebut akan dibahas di dalam misi.
Visi dapat menjadi sebagai jembatan penghubung antara masa sekarang dengan masa depan. Dalam membentuk visi terdapat dua sisi yang harus mencakup didalamnya. Sisi tersebut adalah sisi emosional dan sisi rasional. Visi dalam sisi emosional haruslah memacu motivasi bagi yang menjalankannya dan dalam sisi rasional visi harus bisa menginspirasi untuk mengarah ke perubahan-perubahan untuk mencapai mimpi yang dituju secara realistis. 
Kemudian apakah misi itu….??
Misi adalah cara bagaimana agar kita dapat menghadirkan impian (visi) menjadi  suatu kenyataan. Misi dapat dikatakan sebagai reason for being. Misi dijadikan sebagai bukti nyata untuk menjembati agar mimpi dari visi yang telah ditentukan dapat terealisasi dalam kehidupan nyata (down to earth statement).
Misi yang baik adalah misi yang mudah diingat dan sederhana. Karena inilah misi tidak mudah dalam membuatnya.
           
Untuk lebih memperjelas, dibawah ini berbagai contoh visi dan misi yang di miliki oleh  beberapa perusahaan yang berada di Indonesia:  
 
PT PLN (Persero)
VISI
Diakui sebagai Perusahaan Kelas Dunia yang Bertumbuh kembang, Unggul dan Terpercaya dengan bertumpu pada Potensi Insani.

MISI
 
a. Menjalankan bisnis kelistrikan dan bidang lain yang terkait, berorientasi pada  
                                    kepuasan pelanggan, anggota perusahaan, dan pemegang saham.
  1. Menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat.
  2. Mengupayakan agar tenaga listrik menjadi pendorong kegiatan ekonomi.
  3. Menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan.  


Rajawali Citra Televisi Indonesia
VISI
Media Utama Hiburan dan Informasi Perkataan “utama” mengandung makna lebih dari yang “pertama” karena kata “pertama” hanya mencerminkan hierarki pada dimensi tertentu. Sedangkan kata “utama” mengandung unsur kemuliaan karena melibatkan aspek kualitas, integritas dan dedikasi.
Media utama hiburan dan informasi memiliki makna:
  1. RCTI unggul dalam hal kualitas materi dan penyajian program hiburan dan informasi.
  2. RCTI memperhatikan keseimbangan faktor bisnis dan tanggung jawab sosial atas sajian program-programnya.
  3. RCTI menjadi pilihan yang utama dari para “stakeholder” (karyawan,pemirsa,pengiklan,pemegang saham,pemasok,pesaing,perusahaan afiliasi,mitra strategis,masyarakat, dan penyelenggara Negara)
MISI
Bersama Menyediakan Layanan Prima Interaksi kerja di perusahaan lebih mengutamakan semangat kebersamaan sebagai sebuah tim kerja yang kuat. Hal ini memungkinkan seluruh komponen perusahaan mulai dari level teratas sampai dengan level terbawah mampu bersama-sama terstimulasi,terkoordinasi dan tersistemasi memberikan karya terbaiknya demi mewujudkan pelayanan terbaik dan utama kepada “stakeholder


Batik Danar Hadi - Solo
Visi  Perusahaan  
MASA DEPAN BATIK DANAR HADI, MASA DEPAN BATIK INDONESIA  
Misi   Perusahaan
                        Bersandar Pada Keuletan, Keahlian, Pengalaman, & Sentuhan Citarasa Seni
            Berikuy adalah beberapa contoh visi dan misi dalam perusahaan. Perlu kita ketahui dalam pembentukan visi di organisasi atau sebuah perusahaan banyak elemen-elemen yang harus diperhatikan berbeda dengan membuat visi untuk pribadi atau individu. Dalam perusahaan atau organisasi, visi merupakan pernyatan tujuan yang akan dicapai di masa depan, visi pun harus dibuat sedemikian menarik, menantang, harus kompetitif dan yang utama adalah mamberi dorongan para pegawai diperusahaan tersebut. Dengan adanya visi membuat seluruh karyawan memiliki satu tujuan bersama di dalam perusahaan dan membuat karyawan saling bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama.
              Sedangkan pembentukan misi di perusahaan atau suatu organisasi haruslah memiliki focus yang tajam dan jelas dalam menggambarkan cara pencapaian tujuan. Di dalam perusahaan, misi dapat di jadikan gambaran untuk melihat aktifitas peusahaan, oleh karena itu misi di dalam perusahaan atau organisasi harus memiliki dan memberikan inovasi, keyakinan, komitmen, dan inspirasi para karyawan di perusahaan tersebut dalam mengekspresikan pencapaian tujuan bersama.